Senin, 18 Februari 2013

Istilah-Istilah Dalam Reksa Dana

1.      Apa itu IPO?

IPO (initial public offering) merupakan penawaran umum perdana saham yang dilakukan oleh perusahaan emiten kepada masyarakat umum dimana saham-saham tersebut selanjutnya akan dicatat dibursa efek.

2.      Apa itu Right Issue?

Right Issue atau penawaran atas hak memesan efek terlebih dahulu adalah hal yang melekat pada pemegang saham dimana pemegang saham lama dimungkinkan untuk membeli saham baru sebelum ditawarkan kepada pihak lain. Right issue merupakan mekanisme pengeluaran saham baru bagi perusahaan yang telah melakukan penawaran umum.

 
3.      Apa yang Dimaksud dengan Emiten?


Emiten adalah perusahaan yang menerbitkan saham atau obligasi.


4.      Apa itu Capital Gain?


Capital Gain merupakan keuntungan yang didapat dari selisih harga jual dikurangi harga beli.


5.      Bagaimana Mendapatkan Capital Gain?


Pendapatan ini berasal dari kenaikan harga saham atau diskon obligasi yang menjadi portofolio reksa dana. Contohnya jika MI berhasil membeli saham dalam harga murah dan menjualnya pada saat harga tinggi.


6.      Apa itu Indeks?


Untuk mengetahui lebih jelas mengenai indeks, lebih baik melihat langsung dari contohnya.


Misalnya terdapat 5 reksa dana saham yang masing-masing memiliki bobot nilai yang sama, yaitu reksa dana a, b, c, d, e maka indeks dapat dihitung dengan menambahkan nilai return masing reksa dana dan akan dibagi jumlah reksa dana yang ada, maka dapat dilihat dengan rumus (a+b+c+d+e)/5.


Tetapi jika reksa dana tersebut mempunyai bobot yang berbeda misalnya untuk reksa dana a bobotnya 20%, b bobotnya 10%, c bobotnya 20%, d dan e masing-masing bobotnya 25%. Maka rumusnya menjadi (0.2*a)+(0.1*b)+(0.2*c)+(0.25*d)+(0.25*e).


7.      Apakah Fungsi Indeks?


Indeks digunakan sebagai pembanding untuk mengetahui apakah return reksa dana lebih kecil atau lebih besar dari indeks.


Reksa dana yang baik biasanya memiliki nilai return yang lebih besar dari indeks.